https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4340da46-8f63-4774-a0f7-59f875bc6081.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0805d9c2-5b9d-42ae-8c35-d7512ad24e51.JPG
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e2e8c504-9ebe-4d1f-827a-d810c60c1f88.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f4665f6a-41cc-4f0b-9bd5-aa6e7eda258a.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7e336740-9fe5-4d6d-abad-68cabfd07e83.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0c5f3b6e-ae20-47ad-aae4-ff4acc1ab901.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/11ada4f9-3b46-4a15-9fa3-e03c452d82e4.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4340da46-8f63-4774-a0f7-59f875bc6081.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0805d9c2-5b9d-42ae-8c35-d7512ad24e51.JPG

VW Luncurkan ID.Buzz Sebagai Penerus Combi di Era Mobil Listrik

12 March 2022

dilihat 49x

Mobilku.com - Volkswagen akhirnya resmi memperkenalkan versi produksi dari ID.Buzz di Paris pada Rabu 9 Maret 2022 lalu. Penerus microbus VW Combi dengan penggerak listrik ini kabarnya akan dijual ke sejumlah negara di Eropa mulai kuartal ketiga 2022 mendatang.


Jika melihat dari model konsepnya, sekilas memang tidak banyak perbedaan yang bisa ditemukan pada model produksi massalnya. Hanya saja, ID Buzz versi produksi ini sudah mendapat tambahan detail pada bagian bawah bumper dan grille nya. Selain itu, desainnya juga tak lagi terlihat terlalu futuristik, dan lebih mengusung tema mobil perkotaan yang minimalis dan elegan. 


Masuk ke dalam interiornya, Volkswagen ID.Buzz memadukan desain yang turun langsung dari Combi dengan kecanggihan serta keramahan lingkungan. ID.Buzz juga diklaim memiliki posisi tempat duduk yang lebih tinggi, dasbor berdesain simple yang dilengkapi layar instrumen digital 5,3 inci, serta layar head unit besar floating khas VW ID.


Tidak cuma itu, ID.Buzz juga telah dilengkapi fitur seperti We Connect, integrasi smartphone App-Connect, dan Digital Audio Broadcasting (DAB+). Sebagai opsi tambahan, Volkswagen memberikan layar Discover Pro berukuran 12 inci lengkap dengan sistem navigasi. ID.Buzz juga mendapatkan fitur lampu interior ID.Light yang dikatakan dapat berkomunikasi dengan pengemudi secara intuitif.


Selain canggih, interior ID.Buzz juga ramah lingkungan berkat penggunaan material-material daur ulang dan non-hewani. Penggunaan bahan ramah lingkungan ini juga merupakan salah satu wujud komitmen Volkswagen akan komponen-komponen netral karbon.


Sejauh ini ada dua varian yang akan ditawarkan, yaitu model van 5-seater serta cargo van yang dikenal sebagai ID Buzz Cargo. ID Buzz model standar memiliki interior yang lega, bahkan kursinya bisa diputar ke belakang, sementara Cargo memang diperuntukkan sebagai mobil niaga. Sehingga model ini bisa dipakai sebagai mobil penumpang biasa atau mobil kargo untuk mengirim barang.


Untuk dapur pacunya sendiri ID Buzz akan menggunakan motor listrik bertenaga 201 hp dengan torsi 310 Nm. Ada juga pilihan baterai lebih besar dan penggerak all-wheel drive (AWD) yang mampu menghasilkan tenaga 295 hp dan torsi 460 Nm.


Sayangnya bagi kalian yang berminat harus sedikit bersabar untuk bisa mendapatkan mobil ini, karena Volkswagen baru akan menjualnya mulai tahun 2024. Perusahaan juga belum mengumumkan berapa harga resmi nya, namun media di Eropa memprediksi ID.Buzz akan dibanderol antara 45 ribu hingga 60 ribu dolar AS (Rp 643 juta - Rp 858 juta).

0 Komentar


Tambah Komentar