https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f706ab53-522a-46dd-bc8d-6b83e86fdf3d.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/41010103-214b-417a-b389-1f179f64bd6d.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/599e6baf-ac14-431e-add5-3770e5d850bf.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8b4c4c8f-a59e-47ea-ae7c-fa5e6a2eef9b.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e46b5127-7b98-43ca-9134-61f4c3586d28.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6be88ef4-e1c0-4ae5-9bae-faf7af57e21c.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f706ab53-522a-46dd-bc8d-6b83e86fdf3d.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/41010103-214b-417a-b389-1f179f64bd6d.jpg

Toyota Pamerkan 4 Varian Crown Terbaru Yang Siap Masuk Ke Berbagai Segmen

16 July 2022

dilihat 34x

Mobilku.com - Kemarin kita sudah melihat salah satu model Toyota Crown terbaru yang tampil dengan gaya yang lebih sporty dan maskulin. Dan sekarang, Toyota kembali mengungkapkan tiga model lainnya yang akan menjadi bagian dari keluarga Crown global.


Toyota belum merilis rincian powertrain untuk varian Crown ini, tapi kami yakin mereka semua akan menawarkan setup hybrid, karena 2023 Crown hanya akan datang dengan pilihan dua drivetrain bensin dan juga listrik.


Crown (Sedan-type)


Versi yang pertama ada Crown Sedan, dengan gaya yang konvensional seperti model sebelumnya. Akan tetapi, Crown versi sedan ini bisa dikatakan memiliki kemiripan dengan Toyota dan juga Lexus LS (sepertinya menggunakan platform yang sama). Selain itu, desainnya juga sudah sedikit berubah dengan grille vertikal yang memanjang, seolah mempertegas desain sporty nya.


Crown (Wagon-type)


Toyota Crown versi ini dikatakan akan menjadi model wagon, tetapi banyak pihak mengatakan bahwa tipe Estate ini lebih menyerupai crossover ukuran sedang. Kami tidak yakin dengan ukurannya, atau apakah model ini memiliki tiga baris kursi atau hanya dua. Namun, itu mungkin tidak cukup besar untuk menjadi SUV tiga baris seperti Lexus TX, dan kemungkinan akan berada di segmen yang sama dengan Lexus RX 2023.


Crown (Crossover-type)


Yang terakhir adalah versi Crossover, sekaligus menjadi yang terkecil dari empat model Crown. Selain itu, versi ini memiliki garis atap miring yang mengingatkan pada SUV seperti BMW X4. Ini juga cukup mengejutkan kami, karena Crown Sport ini berpotensi akan bersaing dengan Lexus UX dan NX di segmen yang sama.


Crown (High Sedan-type)


Crown terbaru ini memang benar-benar mirip dengan gambar konsep yang tersebar minggu lalu. Dengan desainnya yang tinggi dan besar, sebagian besar orang bahkan memanggil Crown terbaru ini sebagai “Sport Utility Sedan” lantaran ukurannya yang hampir mirip dengan SUV. Kami berpikir jika mobil ini sudah tidak lagi elegan, tetapi lebih maskulin dan sporty.

0 Komentar


Tambah Komentar