https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/06b194df-ca41-42fb-a8ab-981b6b0f2f98.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/06b194df-ca41-42fb-a8ab-981b6b0f2f98.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/06b194df-ca41-42fb-a8ab-981b6b0f2f98.jpeg

Toshiba Satellite Pakai Windows 10

23 June 2015

dilihat 600x

Toshiba menawarkan penyegaran pada beberapa varian laptop serialSatellite. Penyegaran dilakukan disemuasektor baik dari sisi hardware maupunfitur-fiturnya. Yang menarik, seluruh laptop tersedia dengan sistem operasi Windows 10. Meskipun yang dipasarkan bulan ini masih menggunakan Windows 8.1, semua varian mulai dari Satellite C-series hingga SatelliteS-Series yang berkemampuan tinggi, bisa diupgrade ke Windows 10 mulai 29Juli. Yang dijual setelah tanggalitu sudah langsung dilengkapi denganwindows 10.



Fitur-fitur yang ditanam di laptop itu juga dirancangkhusus agar bisa bekerja optimal dengan Windows 10, seperti tombo pencari Cortana. Dengan tombol ini, pengguna bisa langsung mengaktikan digital assistant. Dua microphone memudahkan interiaksisuara, juga bermanfaat saat menggunakan Skype maupun Google Hangouts.

Toshiba Satellite C-Series yang ramah dikantong, menggunakan konstruksi plastic dan
tampilam brushed-look baru tersedia dengan layar 15.6inch dan 17.3 inch.
Fitur-fiturnya menarik seperti touch capability, Skullcandy audio, dan DVD optical
drive. Sistem penyimpanan data bisa mencapai 1 TBdengan harddrive standar.

Satu tingkat diatasnya adalah Toshiba Satellite L-Series. Dengan menawarkan layar
dengan ukuran serupa C-Series, seri ini menawarkanpilihan prosesor buatan Intel
maupun AMD dengan memori mencapai 16 GB RAM dan resolusi full HD (1920 x 1080)
dengan display berteknologi IPS yang membuat sudut pandang layar lebih lebar dan
kualitas warna lebih bagus. Seperti C-Series, kapasitas penyaimpanan harddrive
mencapai 1 TB. Fitur-fiturnyaseperti Skullcandy audio dan DTS audio enchanment.
Koneksi Wifi termasuk 802.11n dan 802.11actergantung konfigurasi.

Yang paling hot, Toshiba Satellite S-Series semakin menarik dengan opsi display full
HD dan 4K. pilihan layarnya 15.6 inch dan 17.6 inch. Laptop yang dihidupkan oleh
mikroprosesor Intel Core i7 ini memiliki memori hingga 16 GB RAM, grafis Nvidia
danhard-drive 1TB dan 128 GB solid-statedrive (SSD). Model dengan layar 15.6 inch
dilengkapi tiga port USB 3.0,sementara varian yang lebih besar memiliki 2 port USB
3.0 dan dua port USB 2.0. Ditambah HDMI outs dan 4kOutput.

Tidak seperti C-Serisdan L-Seris yang mengandalkan Skullcandy untuk produksi suara,
S-Series memanfaatkan speaker yang lebih premium buatan Harman/Kardon. Tidak seperti dua seri sebelumnya yang menggunakan konstruksi plastic, S-Series dibalut aluminium yang lebih kokoh danlebih mewah.

0 Komentar


Tambah Komentar