02 March 2022
dilihat 59x
Mobilku.com - Setelah versi kamuflase nya banyak tersebar di jagat maya, Ford Everest generasi terbaru akhirnya resmi melakukan debutnya secara virtual pada 1 Maret lalu. Sebagai informasi, Ford Everest kini sudah memasuki generasi ketiga, menyusul saudaranya Ford Ranger generasi keempat yang meluncur November 2021 lalu.
Dalam sesi peluncurannya, Ian Foston selaku Chief T6 Platform Engineer Ford Australia, menyebutkan bahwa Everest terbaru dikembangkan dari masukan dan saran dari banyak konsumen Ford. "Saat kami mengimajinasikan Everest generasi terbaru, kami selalu mulai dari konsumen kami," kata Foston dikutip dari siaran resmi Ford.
Perubahan tersebut dapat dilihat pada bagian depannya, dimana Ford Everest baru ini memiliki desain yang lebih tegas dibandingkan model yang ada saat ini. Selain itu, lampu utama nya kini terlihat lebih kotak, dipadukan dengan grill berukuran besar yang kabarnya memiliki kekuatan towing dengan bobot hingga 3500 kg!
Masuk ke bagian interiornya, ruang kabin Ford Everest hadir dengan nuansa yang lebih modern. Hal tersebut berkat pemasangan head unit berukuran 12,4 inci, ambient light, serta instrument cluster digital yang sudah full HD. Secara keseluruhan, mobil pesaing Fortuner dan Pajero ini menawarkan interior yang terkesan lebih premium dan futuristik.
Soal performa Ford memberikan Everest terbaru pilihan mesin bensin dan diesel yang cukup bervariasi. Sejauh ini, dikabarkan akan ada 4 pilihan mesin yang ditawarkan, yakni mesin diesel berkapasitas 3.000 cc Twin Turbo Ecoboost V6, diesel 2.000 cc single dan bi-turbo, dan juga mesin bensin berkapasitas 2.300 cc.
Sayangnya hingga saat ini pihak Ford masih belum memberikan informasi detail terkait spesifikasi tenaga dan torsi yang dihasil mesin-mesin tersebut. Namun soal transmisi, Ford membocorkan kalau Everest akan hadir dalam pilihan transmisi 10-percepatan otomatis dan 6-percepatan otomatis tergantung model yang dipilih.
Selain memiliki pilihan mesin yang cukup bervariasi, Ford Everest terbaru ini juga akan dibekali fitur-fitur yang lebih canggih dari sebelumnya. Sebut saja aplikasi FordPass yang memiliki fitur seperti remote engine start, vehicle status check, dan remote lock & unlock.
Sementara untuk fitur keamanannya, Ford memberikan berbagai macam fitur terbaru seperti Ford SYNC 4A, kamera 360, dan berbagai fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) seperti Adaptive Cruise Control with Stop and Go, Lane Centering, Evasive Steer Assist, Reverse Brake Assist, hingga Pre-Collision Assist with Intersection Functionality.
0 Komentar
Tambah Komentar