https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/05d4dad6-aea9-4e55-baa6-906bf72813a2.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6f48bf93-0f22-416d-9066-97d26a0a2ea3.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/f4454d43-c8d0-4543-beb6-8dfdddf12835.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e8918620-9216-4671-938f-9dd61cf0cc31.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/34f13528-65e2-4cd1-9abb-1c6fd83e561b.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/05d4dad6-aea9-4e55-baa6-906bf72813a2.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6f48bf93-0f22-416d-9066-97d26a0a2ea3.jpeg

Subaru XV Generasi Terbaru Siap Debut September Mendatang

02 September 2022

dilihat 609x

Mobilku.com - Subaru belum lama ini telah membagikan teaser SUV terbarunya yang akan debut pada 15 September di Jepang.


Sayangnya sejauh ini kami tidak memiliki informasi jelas tentang kendaraan apa yang akan tiba pada tanggal 15 mendatang. Akan tetapi, banyak pihak berspekulasi bahwa mobil tersebut adalah Crosstrek/XV generasi terbaru.


Subaru memang sangat cerdik dalam hal merahasiakan kendaraan terbaru mereka. Pada tahun lalu mereka bahkan kedapatan sedang menguji dua prototipe baru yang dibungkus camo.


Prototipe yang pertama, terlihat pada November 2021 di jalanan California. Pada saat itu, munculah foto-foto spyshot yang jika dilihat dari bentuknya mirip dengan Crosstrek.


Sekilas siluet SUV dalam video teaser bar juga mirip dengan yang terlihat pada November tahun lalu. Yang akhirnya mempertegas bahwa teaser tersebut adalah Crosstrek terbaru.


Meski teasernya berasal dari Jepang, Subaru mengatakan bahwa mobil ini akan debut secara global.


Sayangnya tidak ada informasi mesin apa yang akan digunakan. Namun menurut rumor yang beredar, mobil ini diperkirakan akan menggunakan mesin 1.5 liter turbocharged.


0 Komentar


Tambah Komentar