https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a1e234a9-1a5f-47ee-9b29-ddfcc5d9a16e.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a1e234a9-1a5f-47ee-9b29-ddfcc5d9a16e.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a1e234a9-1a5f-47ee-9b29-ddfcc5d9a16e.jpeg

Penjualan Macan Tertinggi di Asia Pasifik

05 August 2015

dilihat 20x




Penjualan mobil premium sepertinya tidak mengenal kata lesu. Salah satu contohnya adalah Porsche yang sukses memasarkan 3.316 mobil di kawasan Asia pasifik hanya dalam enam bulan pertama. Itu artinya penjualan mobil kebanggaan Stuttgart ini melonjak 108 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun lalu.

“Kami telah melampaui target penjualan di setengah tahun pertama. Hasil penjualan kami terus menunjukkan peningkatan,” terang Martin Limpert, Managing Director Porsche Asia-Pasifik. Uniknya lagi, penyumbang penjualan tertinggi di semester pertama ini adalah varian termuda SUV Porsche Macan yang terjual sebanyak 1.833 unit.

Macan sepertinya sukses memikat konsumen-konsumen baru yang sebelumnya belum pernah memiliki Porsche. Peringkat kedua ditempati SUV Cayenne GTS yang terjual sebanyak 908 unit. Sementara mobil sport legendaris Porsche 911 berada di peringkat ketiga dengan 440 unit. Limpert menambahkan bahwa Porsche Asia Pasifik akan terus berusaha meningkatkan penjualan terutama model-model tertentu seperti 911 Carrera GTS, Panamera Exclusive, The Panamera Edition, dan Cayenne Turbo S.

Porsche Asia Pasifik yang bermarkas di Singapura telah beroperasi sejak tahun 2011 dengan area penjualan di 13 negara termasuk di Indonesia, Malaysia, Kamboja, Mongolia, Kaledonia Baru, dan Filipina.

0 Komentar


Tambah Komentar