https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d8d817bb-5f4c-40aa-be64-672b5e0715a4.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/739749c1-c98c-4378-93f0-bb33ca80799d.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/4595bb35-2b67-4d5b-9396-ca2bfe70f708.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0ac89a06-8d15-470b-8829-ef5b15dbe00d.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/584cc493-0437-43e8-98e2-86657b4924fb.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/d8d817bb-5f4c-40aa-be64-672b5e0715a4.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/739749c1-c98c-4378-93f0-bb33ca80799d.jpeg

Nvidia Hadirkan Layanan Cloud Gaming di Mobil-Mobil Terbaru

05 January 2023

dilihat 80x

Mobilku.com - Bermain game dalam mobil memang sudah semakin canggih, dan Nvidia bertujuan untuk membawa hiburan ke level selanjutnya dengan mengimplementasikan layanan GeForce Now.  


Raksasa teknologi tersebut kabarnya telah bekerja sama dengan Hyundai, Kia, Genesis, Polestar, dan BYD untuk menyematkan layanan cloud gaming-nya ke dalam kendaraan.


Meskipun sebagian besar judul yang tersedia untuk dimainkan di mobil yang diobral saat ini adalah game ringan, nantinya game kelas AAA – termasuk The Witcher 3: Wild Hunt dan Cyberpunk 2077 – akan segera dapat dinikmati pada mobil keluaran terbaru.


Nvidia mengatakan GeForce Now saat ini memiliki lebih dari 1.500 game, dengan lebih dari 1.000 game yang sudah support controller.


Judul permainan gratis populer seperti Fortnite, Destiny 2, dan Lost Ark, bersama dengan game besar dari Steam, Ubisoft, EA, Epic Games Store, dan dari GOG.com, akan dapat dinikmati saat pemilik mobil sedang parkir atau menunggu seseorang.


Kemampuan untuk bermain game di Tesla sudah ada sejak lama. Namun, ini hanya berfungsi untuk kendaraan Tesla keluaran terbaru karena perlu perangkat keras yang lebih mutakhir.


Bahkan untuk memiliki banyak game dalam Tesla, mereka meluncurkan paket upgrade SSD 1TB seharga $350 untuk menyimpan game-game ini.

0 Komentar


Tambah Komentar