23 September 2022
dilihat 134x
Mobilku.com - Tesla belum lama ini telah mengeluarkan perintah penarikan untuk seluruh jenis kendaraannya terkait permasalahan pada power window.
Penarikan tersebut mencakup Model S dan Model X produksi 2021-2022, Model 3 produksi 2017-2022, serta Model Y produksi 2020-2021, dengan total 1.096.762 unit kendaraan terpengaruh di seluruh AS.
Menurut pemberitahuan penarikan yang dikeluarkan pada 19 September lalu, fitur automatic reversal system yang ada pada mobil Tesla dilaporkan gagal mendeteksi objek dan berpotensi menyebabkan cedera seperti tangan terjepit. Fitur ini seharusnya secara otomatis akan berhenti jika sensor jendela membaca adanya objek tertentu agar tidak terjepit.
Akibat permasalahan ini, kendaraan gagal memenuhi standard keamanan power window yang diberikan oleh Keselamatan Kendaraan Bermotor Federal.
Kabar baiknya para pemilik hanya perlu memerlukan pembaruan perangkat lunak, yang akan dilakukan Tesla sebagai pembaruan over-the-air.
Pemilik kendaraan yang terkena dampak akan diberitahu tentang masalah ini melalui surat mulai dari 15 November.
0 Komentar
Tambah Komentar