https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/796769ce-bd7b-4f04-966b-1619eb958d8e.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e209b25c-f7ac-4150-8f14-bda96a059f2d.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3b8b1f51-53c8-436b-a03b-fa7c8024d84b.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7f28690a-95ea-491c-a994-9f162b18e1a4.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/92379602-b0e0-4776-86aa-ab6c84bb8c9c.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/796769ce-bd7b-4f04-966b-1619eb958d8e.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e209b25c-f7ac-4150-8f14-bda96a059f2d.jpg

Lebih Besar Dan Mewah, Inilah BMW 3-Series Gran Limousine Iconic Edition

16 October 2021

dilihat 127x

Mobilku.com - BMW Seri 3 kemungkinan besar akan mendapatkan facelift di tahun 2022. Alih-alih menunggu faceliftnya keluar, BMW India baru saja meluncurkan Seri 3 khusus dengan varian Gran Limousine yang mempunyai jarak sumbu roda panjang. 


BMW Seri 3 Gran Limousine Iconic Edition yang telah diluncurkan ini pada dasarnya ditempatkan di antara Seri 3 reguler dan Seri 5 yang lebih besar. Model yang diproduksi secara lokal dalam jumlah terbatas tersebut kabarnya hanya akan ditawarkan di India, dan hadir dengan opsi mesin bensin serta diesel.


Dengan panjang 4.829 mm dan jarak sumbu roda 2.961 mm, mobil ini tercatat lebih panjang 110 mm dibandingkan dengan Seri 3 standar. Jika mobilnya saja sudah panjang, hal yang sudah dipastikan adalah lebih banyak ruang untuk penumpang belakang dan lebih lega.


Salah satu yang membuat mobil ini unik adalah pemasangan BMW Iconic Glow Kidney Grille yang dipadukan dengan lampu depan dan lampu belakang LED. Selain itu, mobil ini juga hadir dengan velg 18 inci yang lebih besar dan elemen krom di sekitar bodywork. 


Di dalam kabin, terdapat Exclusive Crystal Gear Shift Knob untuk girboks otomatis dengan logo yang menyala mirip seperti yang ada pada Seri 8. Untuk membuat pengguna semakin nyaman, mobil ini sudah dilengkapi dengan kursi berlapis kulit Vernasca, sedangkan kursi belakang memiliki bantalan sandaran kepala tambahan dan gantungan baju.


Daftar peralatan yang ada pada mobil ini bisa dibilang cukup lengkap, dimana ada pengatur suhu otomatis tiga zona dengan filter karbon aktif, Panoramic Glass Sunroof, kluster instrumen digital 12,3 inci, layar sentuh infotainment 10,25 inci, sistem Audio dari Harman Kardon Surround Sound dengan 16 speaker, serta pengisian nirkabel yang membuat mobil ini semakin premium.


Untuk dapur pacunya sendiri mobil ini memiliki opsi mesin bensin empat silinder 2.0 liter yang menghasilkan 258 hp dan torsi 400 Nm, serta mesin diesel empat silinder 2.0 liter dengan output sekitar 190 hp dan torsi 400 Nm.


Kedua pilihan mesin tersebut akan dikawinkan dengan gearbox otomatis Steptronic Sport delapan kecepatan dengan paddle shifter yang akan mengirimkan tenaga ke roda belakang. 


BMW Seri 3 Gran Limousine Iconic Edition akan diproduksi di BMW Group Plant Chennai India, dan dijual dengan harga mulai dari $71.379 untuk mesin bensin dan $73.247 untuk opsi diesel. Perlu diingat, mobil ini sangatlah terbatas dan hanya dijual di pasar India saja.

0 Komentar


Tambah Komentar