https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c78a108a-7404-4bbd-b086-d7e0cede7dc0.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/646d2116-f153-4c02-b551-b294c7dd5dbb.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0b304f65-995b-43e8-8387-8434d483d8fd.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/7f04f7a9-d082-4ade-911b-79c702e39033.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a869a0db-af2a-478d-ae65-2f2c69fd2d24.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/c78a108a-7404-4bbd-b086-d7e0cede7dc0.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/646d2116-f153-4c02-b551-b294c7dd5dbb.jpeg

Kolaborasi Honda-Sony Berhasil Hadirkan Smart EV Yang Selama ini Apple Impikan

24 January 2023

dilihat 74x

Mobilku.com - Apple bisa dibilang sebagai salah satu perusahaan teknologi yang lebih dulu memiliki gagasan untuk menghadirkan mobil pintar. Akan tetapi hingga saat ini pengembangannya tidak jelas, bahkan Apple mulai terancam dengan kehadiran Afeela, yang merupakan produsen smart car milik Honda dan Sony.


Di bawah merek baru yang disebut "Afeela," dua raksasa Jepang tersebut menargetkan akan menghadirkan mobil listrik berteknologi tinggi sekitar tahun 2026. Jika usaha patungan ini benar-benar masuk ke pasar sesuai jadwal, nantinya Afeela akan menjadi perusahaan yang serius untuk menggarap segmen otomotif.


Dalam acara Consumer Electric Show 2023 di Las Vegas CES, CEO Afeela, Yasuhide Mizuno, mengatakan kepada wartawan bahwa pihaknya akan serius menggarap bisnis ini sebagaimana Honda dan Sony berkomitmen pada bidangnya masing-masing.


“Jika kami menjual kendaraan itu, dan kami akan mempersiapkan dukungan teknologi serta keperluan lainnya kami hingga 10 tahun kedepan. Pada dasarnya, ini adalah bisnis jangka panjang. Dan kami akan serius disini,” ujar Bos Afeela.


Menambahkan pernyataan diatas, Kepala Sony Honda Mobility, Izumi Kawanishi mengatakan bahwa mobil mereka akan secara otomatis terintegrasi dengan PS5 dan koneksi internet berkecepatan tinggi.


"Sony memiliki konten, servis, dan teknologi hiburan yang bisa menggerakkan manusia. Kami mengadaptasi aset tersebut untuk mobilitas. Ini merupakan kekuatan kami untuk menghadapi Tesla," ujar Kawanishi.


Mengapa Sony ingin membuat mobil?


Sony bisa dibilang jagoan di bidangnya, tapi sekali lagi, membuat mobil itu sulit. Margin laba rendah, biaya overhead tinggi, manufaktur sulit, dan taktik penjualan bervariasi dari satu negara ke negara lain. Tetapi para eksekutif di Sony Honda Mobility mengatakan jika pasar otomotif modern sudah tidak lagi dibatasi seperti dahulu. Saat ini industri otomotif menawarkan film, musik, acara TV, hingga video game konsol di dalam mobil.


Maka dari itu, tidak ada halangan yang membuat Sony untuk masuk lebih dalam ke dunia otomotif. Lagipula, Honda akan sangat senang jika mobil buatan mereka dapat dilengkapi oleh pusat hiburan yang super canggih karya Sony.

0 Komentar


Tambah Komentar