https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a4f0134-4650-4ae8-9181-ab8c785c5195.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a4f0134-4650-4ae8-9181-ab8c785c5195.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3a4f0134-4650-4ae8-9181-ab8c785c5195.jpeg

Hyundai Masuk Teritori Premium

09 November 2015

dilihat 17x

Pabrikan asal Korea Selatan ini baru saja mengumumkan akan meluncurkan divisi mobil premiumnya dengan nama Genesis.



Embrio proyek ini berawal dari sedan mewah Hyundai Genesis yang selama ini hanya dipasarkan di Amerika Serikat. Hyundai memerlukan waktu lima tahun dan dana pengembangan sebesar US$ 500 juta sebelum meluncurkannya di tahun 2008. Itupun masih di luar investasi pengembangan mesin V8 Tau yang menelan dana US$ 260 juta.

Hyundai diperkirakan akan menghabiskan dana US$ 2,5 juta untuk membangun brand Genesis hingga mapan dalam kurun waktu 13 tahun ke depan. Hyundai menargetkan enam mobi premium di bawah bendera Genesis pada tahun 2020 nanti.

Seperti halnya Lexus, Acura, dan, Infiniti, brand Genesis awalnya baru akan dipasarkan di Amerika Serikat saja. Jika respon pasar positif, Hyundai baru akan melakukan ekspansi secara global. Ini sebuah pencapaian luarbiasa. Berawal sebagai produsen mobil murah dengan teknologi Mitsubishi, Hyundai kini telah melangkah ke teritori yang dikuasai mobil premium sekelas Lexus, Infiniti, dan Acura.

0 Komentar


Tambah Komentar