30 September 2021
dilihat 48x
Mobilku.com - Goodyear dikenal sebagai perusahaan yang selalu menyediakan berbagai macam ban untuk banyak kendaraan. Namun, konsep ban yang satu ini bisa dibilang salah satu yang paling unik yang pernah kami lihat sejauh ini.
Apa yang kalian lihat ini adalah Citroen Urban Collective Concept, sebuah proyek kerjasama antara produsen mobil Prancis, Accor, dan JCDecaux, yang menggunakan ban bulat atau sphere di keempat sudutnya.
Agak sulit bagi kami untuk menyebut konsep ini sebagai sebuah mobil, dan kami lebih memilih deskripsi yang Citroen berikan yakni “mobilitas revolusioner.”
Konsep ini kabarnya dibangun menggunakan platform yang disebut Citroen Skate, yang dirancang untuk mengakomodasi powertrain listrik dan fungsi otonom. Pada dasarnya, konsep ini mengambil bentuk kendaraan datar layaknya sebuah skateboard dengan kemampuan mengemudi sendiri dan desain yang cukup fenomenal.
Dalam proyek ini, Goodyear berkontribusi menyumbang sebuah roda yang bernama roda Eagle 360 yang dibuat khusus untuk konsep ini. Ban sphere buatan Goodyear tersebut juga diklaim akan memberikan konsep kebebasan bergerak hingga 360 derajat, dan bekerja layaknya bola-bola pada mouse komputer tahun 90an.
“Kami selalu memeriksa tren jangka menengah dan panjang untuk mengantisipasi harapan dan kebutuhan konsumen. Kami juga percaya bahwa konsep baru ini dapat mendefinisikan kembali kerangka mobilitas listrik, dan otonom,” ujar Vincent Cobée, General Manager Citroën
Berkat arsitektur canggihnya, Citroen menegaskan bahwa konsep tersebut dapat beroperasi hampir terus menerus dan mampu mengisi baterainya secara otomatis di stasiun pengisian khusus.
Kecepatan tertinggi yang bisa dicapai konsep berkisar 25 kilometer per jam, yang memang sengaja dibatasi untuk alasan keamanan. Karena ditujukan untuk mobilitas perkotaan, pabrikan tidak ada niatan untuk membuatnya lebih cepat dan memastikan bahwa sistem otonomnya dapat bekerja dengan baik.
0 Komentar
Tambah Komentar