https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e4b6ed07-f794-487c-9b70-5556c6a5d05c.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5e4ad857-b134-4031-9c4d-38e4de9d1e89.webp
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1d840ac0-d1f7-45ef-84c9-62aff47e60de.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/525de9e2-a67c-4b4f-884b-296b6febb807.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/3e99861d-4e85-47aa-902a-226d50fd2dad.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/757f48a4-b74b-49a2-a5ba-9e8fad7d14df.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/1b1fe847-1703-4af0-b07e-0ac719fb7022.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/e4b6ed07-f794-487c-9b70-5556c6a5d05c.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/5e4ad857-b134-4031-9c4d-38e4de9d1e89.webp

Bobot Mobil Listrik Yang Lebih Berat Dibanding Mobil Konvensional Dapat Menimbulkan Masalah Pada Jalanan

10 October 2022

dilihat 224x

Mobilku.com - Tren mobil listrik saat ini sudah mulai mengincar jajaran mobil pekerja dan alat berat. Hal ini tentu saja membuat model tersebut mau tidak mau harus menaikan bobot untuk pemasangan paket baterai. 


Banyak mobil berat dan alat berat saat ini sudah hampir mencapai batas berat yang ditetapkan oleh pemerintah dan industri. Hal ini sontak membuat para kritikus berpendapat bahwa peningkatan batas bobot membuat jalanan akan lebih berbahaya dan merusak infrastruktur lebih cepat lagi.


Kebanyakan kendaraan berat di AS saat ini dibatasi hingga berat sekitar 36 ton. Batas berat tersebut sudah dipakai dan ditetapkan dari tahun 1975 dan masih dipakai hingga saat ini. Jika batas itu tidak berubah, hal itu tentu akan menyebabkan heavy-duty EV sulit untuk dikembangkan apalagi dipasarkan.


Banyak perusahaan alat berat telah melobi pemerintah AS untuk menaikkan batas berat kendaraan federal dari 36 ton menjadi 40 ton. Hal ini memungkinkan mereka untuk menebus berat yang ditambahkan oleh paket baterai di EV, yang cenderung berbobot 453-725 kg.


Namun pandangan mengenai kenaikan bobot kendaraan berat ini dinilai terlalu berbahaya oleh beberapa organisasi pro keselamatan jalan raya dan mobil. Organisasi keselamatan dan industri kereta api berpendapat bahwa menaikkan batas berat akan membuat jalanan jauh lebih berbahaya. Mereka juga mengklaim bahwa perusahaan alat berat hanya mencoba memanfaatkan situasi saat ini agar mereka bisa menaikan kapasitas angkut dengan dalih elektrifikasi.


Peningkatan berat mobil juga bukan fenomena baru-baru ini. Banyak jalanan di Amerika Serikat semakin hari semakin mengalami kerusakan akibat kendaraan yang semakin berat. Selama 40 tahun terakhir, tercatat banyak kendaraan penumpang juga telah mengalami peningkatan bobot sekitar 300 - 400 kg, dengan dalih pembaruan model serta pemasangan teknologi baru.

0 Komentar


Tambah Komentar