https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/77beed5f-8131-4d02-866d-016c76f12f95.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fde1eed9-6c69-483d-b9b6-964c8fbab8d6.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/a8261679-d76f-4f8c-9ed3-698cf150e7b2.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0d4294f1-1bf1-4b4a-b677-762b1d7fa03b.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/0838def8-81ae-4f21-a64a-4ab54e37f215.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/8c9a6878-e186-4df3-87f4-f5daa0aba0b3.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/77beed5f-8131-4d02-866d-016c76f12f95.jpg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fde1eed9-6c69-483d-b9b6-964c8fbab8d6.jpg

BMW Next-Gen EV Akan Hasilkan Profit Yang Lebih Manis Daripada Model Bensin

25 May 2022

dilihat 55x

Mobilku.com - CEO BMW Oliver Zipse minggu lalu mengatakan bahwa penggunaan platform Neue Klasse sebagai arsitektur terbaru untuk mobil listrik,  dipercaya akan mampu menghemat biaya produksi mobil sebesar 30 persen.


Bukan cuma itu, penggunaan platform tersebut juga diyakini akan menjadikan mobil listrik mereka lebih menguntungkan atau setara dengan keuntungan mobil bermesin pembakaran.


“Platform baru kami akan menciptakan sesuatu yang indah dan lebih canggih. Platform Neue Klasse adalah alat yang akan membawa kami ke masa depan yang lebih cerah,” ujar Zipse.


BMW dikabarkan akan memulai produksi menggunakan platform Neue Klasse pada tahun 2025. Platform ini kabarnya juga akan dipasangkan di pabrik baru di wilayah Hongaria, di mana batu fondasinya akan segera diletakkan pada 1 Juni mendatang.


Pabrik baru tersebut nantinya juga akan beroperasi tanpa bahan bakar fosil, dan semua daya yang digunakan akan disalurkan dari sumber energi terbarukan. 


BMW percaya bahwa setengah dari penjualan globalnya akan dipenuhi oleh kendaraan listrik pada tahun 2030. Dan untuk mencapai target tersebut, perusahaan asal Jerman itu berencana untuk menghadirkan delapan kendaraan listrik baru yang akan rilis selama dua tahun kedepan.

0 Komentar


Tambah Komentar