https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6639ac22-482c-4b6b-accd-feb2d9cfbb42.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6639ac22-482c-4b6b-accd-feb2d9cfbb42.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/6639ac22-482c-4b6b-accd-feb2d9cfbb42.jpeg

Aston Martin Bangun Rival Ferrari

27 February 2015

dilihat 25x




Aston Martin menyiapkan pesaing untuk McLaren P1 GTR dan Ferrari FXXK dengan membangun hypercar Vulcan yang berbasis Aston Martin One-77 tapi dengan mesin V12 7.0 liter yang bisa memproduksi lebih dari 800 bhp. Harganya tidak main-main, £1.5 juta.



Model ini akan tampil perdana di Geneva Motor Show awal Maret mendatang. Dilanjutkan dengan aksi bertarung di lintasan balap Le Mans 24 Hours. Model ini hanya akan dibuat 24 unit saja.



Model khusus sirkuit ini hasil rancangan Mark Reichmann, head of desing Aston Martin. Rentang roda kiri kanan (track) sangat lebar, sayap belakang raksasa dan paket aerodinamika yang luarbiasa. Ditambah lagi dengan ventliasi udara pendingin ekstra lebar yang mengindikasikan mesin yang besar yang ada balik bonetnya tidak boleh gerah. Tidak ketinggalan beberapa elemen dari Aston Martin DB 10 consept terbaru seperti front grille rendah dan lampu depan, yang mengindikasikan bahwa Vulcan bisa mengarah ke DB9 dan V8 Vantage masa depan.

0 Komentar


Tambah Komentar