29 August 2022
dilihat 583x
Mobilku.com - Hyundai belum lama ini mengumumkan bahwa mereka telah menerima pre order untuk model Ioniq 6 sebanyak 37.446 unit di pasar Korea Selatan.
Angka tersebut adalah rekor baru yang paling luar biasa, jauh lebih tinggi dari Hyundai Ioniq 5 yang preorder nya hanya mencapai 23.760 unit. Tingginya jumlah pre order tersebut juga seolah menjadi tanda bahwa Hyundai Ioniq 6 dapat diterima dengan baik dan sangat diminati pelanggan.
Kami bahkan berasumsi begitu perusahaan membuka buku pesanan di pasar lain, seperti AS dan Eropa, mungkin Hyundai akan sangat kewalahan untuk memenuhinya. Bagi pelanggan di luar Korea Selatan, Hyundai Ioniq 6 baru akan dijual sekitar akhir tahun 2023.
Hyundai Ioniq 6 diresmikan di Busan Motor Show pada bulan Juli. Sedan tersebut dibuat menggunakan platform E-GMP, dan tersedia dengan dua versi baterai yakni 53,0 kWh dan 77,4 kWh. Berkat aerodinamika yang sangat baik, mobil ini diharapkan menawarkan jangkauan yang cukup jauh mencapai 610 km dalam satu kali charging.
Untuk powetrain nya, mobil ini menawarkan dua opsi motor, yakni motor tunggal RWD dan opsi dua motor dengan sistem AWD. Menurut pemaparan Hyundai, varian tertinggi mobil ini mampu berakselerasi dari 0 hingga 100 km/jam hanya dalam 5,1 detik.
Yang lebih hebatnya lagi, Ioniq 6 memiliki kemampuan pengisian cepat yang luar biasa, dimana mobil ini mampu mengisi ulang baterai dari 10% hingga 80% state-of-charge (SOC) hanya dalam 18 menit.
Harga di Korea Selatan, setelah termasuk subsidi lokal, mulai dari 52 juta KRW (lebih dari $39.000) untuk versi paling rendah. Peluncuran di pasar domestik ditetapkan pada bulan September mendatang, dan baru akan rilis tahun depan di pasar global.
1 Komentar
Suwanto
Otr Indonesia?
0 Balasan
Reply
Tambah Komentar