https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/logoHeader.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/assets/human-logo.png
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fe154ade-e4b7-4d7a-a1d0-a1076aabbb37.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fe154ade-e4b7-4d7a-a1d0-a1076aabbb37.jpeg
https://mobilku-dev2.s3.ap-southeast-3.amazonaws.com/news/1000/fe154ade-e4b7-4d7a-a1d0-a1076aabbb37.jpeg

Alternatif diluar Fortuner dan Pajero Sport

15 February 2016

dilihat 18x




Setelah kegaduhan yang ditimbulkan peluncuran dua samurau Toyota Fortuner dan Mitsubishi Pajero Sport mereda, giliran PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) memperkenalkan jagoannya. Kali ini adalah veri facelift Hyundai Santa Fe.

Peluncurannya resminya direncanakan 18 Februari, namun pemanasannya sudah dimelai sejak pekan lalu. HMI memamerkan mobil ini secara terbatas pada media di pabrik perakitan Hyundai di Pondok Ungu, Bekasi.

Pandangan baru, SUV ini semakin perlente dengan pemasangan LED Positioning Lamp/HID headlamps, LED rear combination lamps, Ergonomic Center Fascia, Leather steering whell with audio remocon & Cruise Control. Ada lagi fitur tambahan Dual Zone with Climate Control, Silver bezel, chrome-coated radiator grille, Sporty Duals Mufflers dan LED DRL & Front fog lamps.

Model yang pertamakali diperkenalkan di IAA Frankfurt Motor Show 2015 juga sedang dipamerkan di Chicago Auto Show. Versi Amerika juga mendapat LCD display 5 inch Sistem infotainment generasi terbaru dan peningkatan teknologi keselamatan seperti Smart Cruise Control, Lane Departure Warning, Automatic Emergency Braking dengan Pedestrian Detection, serta High Beam Assist. Sementara rearview camera juga jadi fitur standar.

Disektor mesin, versi Amerika Serikat masih mengandalkan mesin yang lama. Kabarnya Hyundai menjanjikan serangkaian peningkatan seperti adopsi Drive Mode dengan setting Sport, Eco dan Normal. Pilihan sumber tenaga gerak Santa Fe adalah 2.4-liter (185 hp), 2.0 liter turbo (245 hp), dan 3.3 liter V6 (290 hp). Harganya mulai USD 25.320. (Rp 341,2 juta)

0 Komentar


Tambah Komentar